kuliah kelas karyawan
BISNIS

5 Alasan Anda Wajib Bekerja Sambil Kuliah Di Era Digital 

Di era digital, skill merupakan salah satu hal penting yang harus Anda tingkatkan bila ingin menjadi pemenang. Persaingan kerja yang semakin sengit tidak bisa dihindari sehingga Anda wajib meningkatkan wawasan dan pengalaman langsung. Meskipun Anda tengah sibuk bekerja di kantor, tidak ada salahnya mempertimbangkan kuliah kelas karyawan yang lebih fleksibel. Setidaknya Anda tetap bisa melakukan dua pekerjaan sekaligus dalam satu waktu tanpa keteteran. 

Bekerja Sambil Melanjutkan Kuliah Kelas Karyawan di IDS Digital College

Mungkin Anda pernah ragu hendak mengambil kuliah kelas karyawan karena takut tidak bisa fokus pada pekerjaan. Tenang saja, Anda bisa mengambil kuliah ekstensi yang lebih relevan dengan kesibukan mahasiswa. Mau mengambil kelas akhir pekan saja, kenapa tidak? IDS Digital College memberikan kelas untuk mahasiswa yang aktif bekerja, tapi ingin mendapatkan ilmu dan gelar sesuai disiplin ilmu kekinian. Berikut 5 manfaat memilih bekerja sambil kuliah yaitu :

kuliah kelas karyawan
kuliah kelas karyawan

  • Bisa meningkatkan kualitas dalam diri

Kuliah merupakan cara paling tepat dalam meningkatkan kualitas diri baik hard skill dan soft skill. Anda akan mendapatkan pendidikan formal dan non formal yang menunjang karir lebih baik. Siapa tahu soft skill yang Anda dapatkan melalui pendidikan, seminar atau workshop selama kuliah bisa meningkatkan kepercayaan diri di lingkungan kerja. 

  • Investasi ilmu

Ilmu yang Anda dapatkan selama mengambil pendidikan di kampus bisa digunakan pada saat bekerja hingga lulus kuliah nanti. Investasi ilmu merupakan hal penting, apalagi Anda mempelajari teknik informatika yang terus berkembang seiring zaman yang semakin maju.

  • Disiplin dan cermat membagi waktu

Fungsi atau tujuan mengambil kelas karyawan karena Anda ingin belajar menjadi pribadi yang disiplin. Bila selama ini Anda tipe orang yang masih keteteran, jadwal padat sehari-hari akan membuat Anda lebih disiplin dan cermat membagi waktu. Jika ada waktu luang di kantor, Anda masih bisa mengerjakan tugas atau belajar modul yang ada. Tidak ada waktu luang yang akhirnya tersalurkan pada hal-hal negatif, bukan? 

Meskipun Anda sudah berkeluarga pun, kedisiplinan bagi waktu akan bermanfaat dalam kehidupan pribadi, pekerjaan dan sosial. Jadi, pastikan Anda mengambil kesempatan bekerja sambil kuliah selama usia masih produktif, ya!

  • Menambah teman dan relasi

Tidak hanya sekadar bisa menambah wawasan atau pengetahuan di bidang ilmu teknologi dan informasi, Anda punya banyak teman dan relasi setelah masuk kuliah. Siapa tahu Anda bisa mengembangkan diri lebih baik, punya peluang melirik pekerjaan lain atau membangun bisnis dengan modal relasi yang banyak tersebut. Mau bisnis berkembang lebih pesat dengan memanfaatkan koneksi positif, sah-sah saja.

  • Punya peluang karir lebih baik

Jika Anda kurang puas dengan performa dan reward di kantor selama ini, maka Anda bisa mendapatkan peluang karir lebih baik dengan wawasan dan ilmu yang didapatkan selama kuliah. Karir yang cemerlang tentu memberikan jaminan masa depan lebih layak mulai gaji, tunjangan hingga kehidupan yang lebih nyaman. 

Berdasarkan ulasan singkat mengenai alasan penting Anda wajib mengambil kuliah kelas karyawan di atas, maka segera mengambil jadwal kuliah program pendidikan sesuai passion Anda di IDS Digital College sekarang juga. 

Dapatkan berbagai kelebihan menarik kuliah dengan kurikulum internasional yang mendukung kemampuan di era digital ini. Mau ambil jurusan Cyber Security atau Software Engineering yang punya peluang kerja tinggi di Indonesia hingga luar negeri, kenapa tidak?.

Anda mungkin juga suka...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *